Mengenai Hari Raya Cheng-Beng (Qing Ming Jie)

Tanya #53:

Yang terhormat Master Lu, mohon petunjuknya, hari raya Cheng-Beng sudah hampir tiba, saya berencana untuk mengunjungi makam, apakah saya boleh membakar Xiao Fang Zi di sana? Lalu paritta apa yang boleh dilafalkan di makam? Selain itu apa yang harus kita perhatikan pada saat Cheng-Beng? Terima kasih.

Jawab #53:

• Cheng Beng (Qing Ming Jie), hari raya Ulambana (Zhong Yuan Jie), hari raya Onde (Dong Zhi) adalah hari raya penting untuk memberi penghormatan pada Bodhisattva dan pada para leluhur, dan juga saat penting untuk mencegah roh asing merasuki tubuh kita, dan waktu untuk mendoakan arwah ke alam yang lebih baik. Yang terpenting saat memberi penghormatan pada Bodhisattva adalah memasang dupa, bersembah sujud, memberikan persembahan dan melafalkan paritta. Sebaiknya mempersiapkan beberapa lembar Xiao Fang Zi sebelumnya.

• Mengunjungi tempat pemakaman atau sembahyang leluhur di rumah, sebaiknya dilakukan sebelum pukul 2 siang.

• Di tempat pemakaman, adalah tempat keluar masuk para arwah atau roh, maka: jangan melihat ke sana sini; jangan berbicara dengan suara keras atau berteriak; jangan sembarangan memberikan penilaian tentang batu nisan di sekitar; jangan membakar uang-uangan kertas dan benda lainnya; jangan mempersembahkan mantou, ikan, daging, dan arak; jangan terlalu bersedih atau menangis tersedu-sedu. Pergi ke tempat ini di pagi atau siang hari, perlu membersihkan rumput-rumput liar di sekitar makam, boleh mempersembahkan air putih, buah dan bunga. Lafalkan {Da Bei Zhou} dalam hati, mohon Bodhisattva memberkati kita supaya acara sembahyang leluhur bisa berjalan lancar. Jika ada anggota keluarga yang masih membakar uang-uangan kertas dan benda lainnya, boleh melafalkan {Xin Jing} untuknya di rumah dan memohon: “Mohon Guan Shi Yin Pu Sa memberkati XXX (nama saudara Anda), membuka pikirannya atau menumbuhkan kebijaksanaannya agar jangan membakar uang-uangan kertas dan benda lainnya lagi.”

• Cara terbaik untuk menyembahyangi leluhur adalah dengan melafalkan Xiao Fang Zi dan membakarnya di luar rumah (sewaktu ada matahari). Biasanya Anda boleh melafalkan 1-4 lembar Xiao Fang Zi untuk setiap anggota keluarga yang telah meninggal. Xiao Fang Zi boleh dibakar di depan altar rumah seperti biasanya, juga bisa dibakar di tempat pemakaman, tetapi harus dilakukan di pagi atau siang hari yang cerah. Sewaktu membakar Xiao Fang Zi sebaiknya jangan bervisualisasi untuk mengundang Guan Shi Yin Pu Sa, Anda bisa memasang dupa di depan makam dan langsung membakar Xiao Fang Zi. Di makam, Anda boleh mempersembahkan air dan buah-buahan, menyalakan lilin (jangan menyalakan lampu minyak di tempat pemakaman. Bila mau memasang lilin, gunakanlah lilin berwarna merah, tidak pakai lilin juga boleh). Gunakanlah gelas air dan tempat dupa yang baru atau khusus, setelah selesai dibungkus dengan rapih dan dibawa pulang, bisa digunakan untuk perayaan berikutnya. Piring yang digunakan untuk membakar Xiao Fang Zi boleh dibawa pulang untuk digunakan lagi lain kali atau dibuang. Boleh lafalkan {Da Bei Zhou}, sebaiknya jangan melafalkan {Xin Jing} di tempat pemakaman, namun Anda boleh melafalkannya setelah memasang dupa di depan makam.

• Jangan memikirkan keluarga yang sudah meninggal di malam hari, bila pada pagi atau siang hari tidak apa-apa.

• Sebagian besar arwah atau roh akan lebih sering beraktivitas sebelum dan sesudah Cheng-Beng, maka diingatkan kembali untuk menyalakan lampu di malam hari, dan nyalakan lebih lama dari biasanya, (bisa dinyalakan lebih awal dan dimatikan lebih malam). Sebaiknya lafalkan beberapa paritta sebelum tidur, dan sebaiknya ada satu lampu tidur yang dinyalakan sepanjang malam.

• Jangan menggantung foto atau gambar orang yang sudah meninggal di dinding atau meletakkan di atas meja (dalam posisi berdiri), karena mudah mengundang arwah asing untuk masuk ke dalamnya, bisa menyebabkan rumah menjadi tidak tenang, banyak penyakit dan bencana. Sebaiknya menurunkan foto atau gambar keluarga yang sudah meninggal, dibungkus dengan kain merah, disimpan mendatardi tempat yang bersih. Boleh dikeluarkan untuk disembahyangi pada saat Cheng-Beng, Zhong Yuan atau Dong Zhi, saat itu pasang satu meja yang bersih di depan altar Guan Shi Yin Pu Sa, lalu pasang foto atau gambar leluhur (diberdirikan), jika tidak ada foto atau gambar boleh menuliskan namanya di atas kertas kuning dan dipasang tegak berdiri.
Lalu mempersembahkan air, buah, bunga, lampu minyak (sembahyang di rumah tidak perlu memakai lilin), menyalakan dupa, melafal paritta, membakar Xiao Fang Zi. Setelah selesai sembahyang dan dupa habis terbakar, boleh segera disimpan. Jangan mengeluarkan foto atau gambar atau papan nama orang yang sudah meninggal sepanjang hari.

• Jika pergi ke tempat pemakaman di desa (di Tiongkok), biasanya akan ada banyak makam leluhur lainnya. Sebenarnya banyak di antaranya sudah bereinkarnasi kembali, dan juga setelah tiga generasi ke atas belum tentu termasuk leluhurmu. Maka leluhur setelah tiga generasi ke atas dan Anda juga tidak mengenalnya (tidak tahu nama) juga tidak pernah dimimpikan, biasanya tidak perlu melafalkan Xiao Fang Zi untuk mereka. Dan tidak disarankan untuk membakar Xiao Fang Zi untuk semua leluhur secara bersamaan. Boleh membakar Xiao Fang Zi unuk leluhur yang hubungannya lebih dekat atau pernah dimimpikan.

• Ada sebagian orang ketika pergi ke makam, melihat orang lain membawa tumpukan uang-uangan kertas, dan sendirinya hanya membawa selembar Xiao Fang Zi dan setelah dibakar hilang dengan cepat, dalam pandangan umat awam, ini kurang baik, maka demi memuaskan penglihatan kita, menurut petunjuk Master yang terbaru, boleh melafalkan dan membakar Zi Xiu Jing Wen (paritta cadangan) untuk para leluhur.

• Boleh melafalkan Zi Xiu Jing Wen (paritta cadangan) untuk: {Da Bei Zhou}, {Xin Jing}, {Wang Sheng Zhou} dan {Li Fo Da Chan Hui Wen}.

• Karena kertas Xiao Fang Zi sudah ditentukan semua sama satu ukuran, maka tidak boleh sembarangan diubah; tetapi kertas Zi Cun Jing Wen atau Zi Xiu Jing Wen memiliki format atau ukuran yang berbeda-beda, biasanya yang berukuran besar berjumlah 1027x, sedangkan yang berukuran kecil (seperempat kertas A4) berjumlah 272x, di antaranya {Li Fo Da Chan Hui Wen} ada yang berjumlah 9x, 12x, 21x, 27x, 49x, 81x, 108x dan sebagainya .

• Sebagai perumpamaan, Zi Cun Jing Wen atau paritta cadangan seperti memberikan hadiah, jenis dan jumlahnya tidak ditentukan; Xiao Fang Zi seperti cek, ukurannya harus sama (silakan mengunduh format Xiao Fang Zi dari blog Master Jun Hong Lu).

• Saat Cheng-Beng, Zhong Yuan, Dong Zhi, hari peringatan kematian dan hari sejenisnya, boleh membakar Zi Cun Jing Wen (paritta cadangan) untuk keluarga yang sudah meninggal.

• Biasanya di sisi sebelah kiri Zi Cun Jing Wen (paritta cadangan) bagian penerima 敬赠 dituliskan nama keluarga yang sudah meninggal, di sisi sebelah kanan diisi dengan nama pelafal paritta.

• Tetapi membakar Zi Cun Jing Wen, hanya memberikan berkat saja, seperti meningkatkan energi, tetapi tidak bisa mendoakan arwah tersebut ke alam lain, karena hanya Xiao Fang Zi yang memiliki kekuatan untuk membebaskan dari kelahiran dan kematian. Jika tidak ada permintaan khusus, sebaiknya tetap melafalkan Xiao Fang Zi lebih hormat, lebih ada hasilnya.

分享/Share:
注:
  • 文字记录适合同修学习心灵法门知识和查阅相关问题。若同修有时间请尽量多听原录音,因为听录音可以接到台长的气场。
  • 录音文字整理尽量保持与原录音一致。但因对话交流带有语气,文字整理不可能完全还原情境。
  • 录音中部分问题台长回答为个例,请勿以个别代普遍。
  • 如读者遇到文字记录与自己理解差异较大的内容请以原录音为准(每段文字记录均有标注原录音时间段,方便查找)。
  • 节目文字整理涉及的开示是节目录音当前日期的开示,后续若同修听到或看到同类问题新的开示,请以新开示为准。
  • 本文字内容未经东方台审核,请谨慎擅自编辑成书及出版!

学佛改变命运

下载免费结缘“心灵法门”初学者步骤

Watch on YoutubeListen on Apple PodcastsListen on Spotify
Slide 1
Image is not available
心灵法门 现身说法
一家人修心灵法门后感情和睦,经济好转,孩子考试成绩提升。
Slide 2
Image is not available
心灵法门 现身说法
卢台长 佛友反馈 修了4年的心灵法门,带来巨大改变!不可不知!
Slide 3
Image is not available
心灵法门 现身说法
卢台长 佛友反馈 心灵法门的神奇功效,让我的事业情感 太太的健康直线上升!
previous arrow
next arrow

Was this article helpful?

相关文章