Tanya #96:
Master, tahun baru Imlek sebentar lagi tiba, bagaimana cara memasang dupa pertama? Apakah yang perlu kami perhatikan?
Jawab #96:
• Makna dari memasang dupa pertama atau dupa awal (shang tou xiang) di malam tahun baru Imlek bukanlah dupa yang dinyalakan pertama kali di hari Imlek, melainkan dupa yang dinyalakan di saat malam pergantian tahun, pada pukul 12 tepat di tengah malam sampai pukul 2 pagi, semua dupa yang dinyalakan dalam kurun waktu dua jam ini adalah dupa pertama. Karena dalam jangka waktu ini, Buddha, Guan Shi Yin Pu Sa, dan semua para Bodhisattva dan Dewa akan turun ke dunia, maka akan bagus sekali untuk memasang dupa di saat ini, waktu pemasangan dupa disesuaikan dengan waktu setempat. Waktu pemasangan dupa pertama yang paling baik adalah di pukul 12 malam pada tanggal 30 bulan lunar, atau sama dengan pukul 00.00 pada tanggal 1 bulan lunar, biasanya pemasangan dupa dari pukul 12 malam sampai pukul 2 dini hari terhitung sebagai dupa awal, dupa yang dinyalakan di antara pukul 12 malam sampai pukul 1 dini hari dinamakan “tou tou xiang”– dupa yang paling awal.
• Di zaman periode akhir Dharma, Pu Sa sudah masuk ke dalam rupang atau gambar yang kita sembah di altar rumah kita, bagi teman se-Dharma yang memiliki altar, boleh menyalakan dupa awal di altar rumah tanpa perlu pergi keluar, cukup dengan perasaan hormat dan tulus. Bila Anda tidak memiliki altar di rumah, bisa pergi ke kuil atau kelenteng sekitar yang ramai dikunjungi untuk bersembahyang dan memasang dupa di sana.
• Sebelum menyalakan dupa pertama, tidak boleh minum arak atau minuman keras, makan daging. Diharapkan untuk menyikat gigi, mandi (terutama bagi perempuan yang sedang haid harus mandi). Berpakaian rapih, memakai baju berwarna terang atau dominan merah. Jangan mengenakan pakaian berwarna hitam atau putih dan rok mini serta sandal. Sebaiknya juga menyalakan lampu di rumah semalaman suntuk (sampai pagi).
• Mencuci bersih buah dan bunga yang akan dipersembahkan, lalu diletakkan di altar, saat diletakkan boleh memohon kepada Pu Sa. Jangan mempersembahkan buah pisang, peach atau makanan-makanan buatan manusia. Pada pukul 00.00 (kurang lebih) bisa mulai menyalakan dupa (jangan menggunakan dupa yang patah), dengan hormat menancapkan dupa, lalu bersembah sujud 9x, dengan tulus memohon pada Pu Sa. Sewaktu pemasangan dupa berlangsung, lampu minyak harus tetap menyala.
• Saat berikrar tataplah Pu Sa dengan hormat, ucapkan nama lengkap Anda sebanyak 3x dan mohon Pu Sa untuk memberkati. Jangan mengucapkan nama yang diganti atau nama panggilan atau nama dalam bahasa Inggris (untuk warga Tiongkok). Jika pernah mengganti nama, sebaiknya sudah mengajukan permohonan penggantian nama, lalu gunakanlah nama yang baru. Jika tidak pasti, ucapkan nama yang paling sering Anda gunakan, atau nama yang paling sering orang lain gunakan untuk memanggil Anda.
• Permohonan pada Pu Sa bisa diucapkan dalam hati atau dengan suara kecil, sebaiknya dibatasi dalam 2 permohonan. Setiap anggota keluarga boleh mengucapkan 2 buah permohonan. Biasanya kedua permohonan ini yang akan dikabulkan, sampai pada permohonan ketiga bisa mengucapkan permohonan umum seperti memohon kesehatan dan keselamatan dan sebagainya, jangan memohon hal penting lainnya. Jika permohonan Anda terlalu banyak dan rumit, mengandung unsur ketamakan maka tidak akan terwujud.
• Banyak melafalkan paritta di malam tahun baru Imlek tanggal 30 sampai tanggal 1 dini hari di bulan lunar sangatlah baik, jasa kebajikan yang dilakukan akan berlipat ganda, sebaiknya melafalkan {Da Bei Zhou}, {Xin Jing}, {Li Fo Da Chan Hui Wen}, semua paritta di malam tahun baru Imlek boleh dilafalkan termasuk Xiao Fang Zi, {Xin Jing}, {Wang Sheng Zhou} dan paritta-paritta lainnya yang biasanya tidak bisa dilafalkan di malam hari.
• Jika Anda tidak memiliki altar di rumah, boleh memasang dupa hati, tetapi sulit untuk mendapatkan hasil seperti memasang dupa awal, dan juga tidak disarankan untuk melafalkan paritta semalaman.
• Saat malam pergantian dari tanggal 30 ke tanggal 1, ini adalah satu momen penting “qu jiu ying xin” – meninggalkan yang lama, menyambut yang baru, harus merasa senang, banyak mengatakan kata-kata yang baik, banyak melafalkan paritta. Sebelum tanggal 1 tiba sebaiknya jangan tidur, jika Anda tidur sebelum pukul 12 malam, ini dinamakan “jiu nian bu qu, xin nian bu lai” – tahun yang lama tidak berlalu, tahun yang baru tidak datang, maka kita harus “shou sui”, semakin panjang waktu shou sui, maka semakin panjang umur orang tua dan tetua kita. Pada malam tahun baru Imlek,Anda boleh menyalakan semua lampu di rumah Anda, supaya rumah Anda menjadi lebih terang. Di malam tahun baru Imlek sebaiknya mengurangi berkaca, setiap kali berkaca jangan lebih dari setengah menit, jangan memecahkan mangkuk, gelas di rumah, jangan menumpahkan lampu minyak di rumah, jangan berteriak atau berbicara dengan suara keras, hindari keramaian, tentu saja yang terbaik adalah jangan bertengkar.
• Di hari pertama Imlek sebaiknya jangan pergi ke rumah orang lain. Jika perekonomian keluarga seseorang tidak terlalu bagus, yang pada kenyataannya “tidak ada”, tetap harus dikatakan “ada”. Selain itu, di bulan pertama tahun baru Imlek, jangan membiarkan rumah Anda dalam keadaan kosong secara terus–menerus, dan sebaiknya jangan sampai seluruh anggota sekeluargapergi keluar bertamasya di bulan ini (rumah tidak ada orang sama sekali), karena jika rumah Anda dalam keadaan kosong, maka mudah mengundang arwah asing untuk masuk ke rumah Anda.
• Di pagi atau siang hari di tanggal 30 bulan lunar (sehari sebelum Imlek), boleh mengeluarkan foto keluarga atau leluhur yang telah meninggal, mendoakan mereka dan membakar Xiao Fang Zi untuk mereka, selain itu boleh juga dilakukan di pagi hari pertama Imlek setelah pukul 9 pagi, tapi tidak boleh dilakukan di malam tahun baruImlek, pada masa-masa Imlek, Anda juga boleh mendoakan arwah sanak keluarga yang telah meninggal.
- 文字记录适合同修学习心灵法门知识和查阅相关问题。若同修有时间请尽量多听原录音,因为听录音可以接到台长的气场。
- 录音文字整理尽量保持与原录音一致。但因对话交流带有语气,文字整理不可能完全还原情境。
- 录音中部分问题台长回答为个例,请勿以个别代普遍。
- 如读者遇到文字记录与自己理解差异较大的内容请以原录音为准(每段文字记录均有标注原录音时间段,方便查找)。
- 节目文字整理涉及的开示是节目录音当前日期的开示,后续若同修听到或看到同类问题新的开示,请以新开示为准。
- 本文字内容未经东方台审核,请谨慎擅自编辑成书及出版!
学佛改变命运
下载免费结缘“心灵法门”初学者步骤